Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kejadian 47:1-10

Yakub dan Firaun
47:1 Kemudian pergilah Yusuf memberitahukan kepada Firaun: "Ayahku dan saudara-saudaraku beserta kambing dombanya, lembu sapinya dan segala miliknya telah datang dari tanah Kanaan, dan sekarang mereka ada di tanah Gosyen." 47:2 Dari antara saudara-saudaranya itu dibawanya lima orang menghadap Firaun. 47:3 Firaun bertanya kepada saudara-saudara Yusuf itu: "Apakah pekerjaanmu?" Jawab mereka kepada Firaun: "Hamba-hambamu ini gembala domba, baik kami maupun nenek moyang kami." 47:4 Lagi kata mereka kepada Firaun: "Kami datang untuk tinggal di negeri ini sebagai orang asing, sebab tidak ada lagi padang rumput untuk kumpulan ternak hamba-hambamu ini, karena hebat kelaparan itu di tanah Kanaan; maka sekarang, izinkanlah hamba-hambamu ini menetap di tanah Gosyen." 47:5 Lalu berkatalah Firaun kepada Yusuf: "Ayahmu dan saudara-saudaramu telah datang kepadamu. 47:6 Tanah Mesir ini terbuka untukmu. Tunjukkanlah kepada ayahmu dan kepada saudara-saudaramu tempat menetap di tempat yang terbaik dari negeri ini, biarlah mereka diam di tanah Gosyen. Dan jika engkau tahu di antara mereka orang-orang yang tangkas, tempatkanlah mereka menjadi pengawas ternakku." 47:7 Yusuf membawa juga Yakub, ayahnya, menghadap Firaun. Lalu Yakub memohonkan berkat bagi Firaun. 47:8 Kemudian bertanyalah Firaun kepada Yakub: "Sudah berapa tahun umurmu?" 47:9 Jawab Yakub kepada Firaun: "Tahun-tahun pengembaraanku sebagai orang asing berjumlah seratus tiga puluh tahun. Tahun-tahun hidupku itu sedikit saja dan buruk adanya, tidak mencapai umur nenek moyangku, yakni jumlah tahun mereka mengembara sebagai orang asing." 47:10 Lalu Yakub memohonkan berkat bagi Firaun, sesudah itu keluarlah ia dari depan Firaun.

Full Life: PENGEMBARAANKU.

Nas : Kej 47:9

Yakub mengacu kepada kehidupannya dan kehidupan leluhurnya sebagai suatu pengembaraan.

  1. 1) Sebagai orang asing dan pengembara di tanah itu, ia mempercayai Allah untuk memiliki tanah yang dijanjikan. Jadi ia hidup dengan iman. Bersama dengan Abraham dan Ishak, ia wafat tanpa menerima janji-janji tersebut; sasaran utamanya adalah suatu negeri yang lebih baik, negeri sorgawi (lih. Ibr 11:8-16).
  2. 2) Semua orang percaya juga merupakan pengembara dan orang asing di bumi ini, hidup dengan iman dan menantikan kota sorgawi "yang direncanakan dan dibangun oleh Allah"

    (lihat cat. --> Ibr 11:10;

    lihat cat. --> Ibr 11:13).

    [atau ref. Ibr 11:10-13]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kej 47:1-10
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)